Minggu, 12 Mei 2013

Eksistensi Blogger Wanita Indonesia di Ajang Penganugerahan Srikandi Blogger 2013

Saya bergabung dengan Emak-emak hebat di Kumpulan Emak Blogger   ini baru saja, tepat nya di bulan maret tahun ini, setelah saya blog walking ke blog nya mbak Shinta rini . Saya suka dengan design template blognya dan di sarankan meminta bantuan mbak Shinta ries untuk merubah tampilan blog saya.
Alhamdulillah, mbak Shinta ries mau membuatkan  tempate blog saya ini dan mengajak saya bergabung dengan kumpulan emak hebat di group KEB.  Oia, sebenar nya saya menulis di 'run-may' (rumah maya) ini mulai tahun 2008 sejak suami pasang internet dan memberikan saya laptop di rumah. Saya tidak menyia-nyiakan kesempatan itu untuk menulis apapun yang terjadi di sekitar saya maupun kehidupan sehari-hari keluarga kecil saya di 'run-may' ini. Saat itu saya memilih 'run-may' yang sekarang ini di umumkan akan 'gulung tikar' (closed) yang sebelum nya meminta semua user-nya untuk bermigrasi ke blogspot atau wordpress karena mau di jadikan E-Commerce. Dan sebelum 1 Desember 2012, Alhamdulillah semua coretan-coretan saya di 'run-may' yang dulu sudah ber-migrasi ke blogspot ini.

....Ikatlah Ilmu Dengan Menulis nya 
 (Nasehat  Ali Bin Abu Thalib)

Kalimat itu yang pernah saya baca ketika blog walking di sela waktu saya yang (sok) sibuk bekerja di rumah. Di blog tersebut saya membaca tulisan-tulisan penulisnya yang komplit sekali. Dan tiba-tiba saya pun ingin kembali nge-blog (blogger) setelah lama rehat (nge-blog) karena harus bekerja all out (mbabu+momong) di rumah saja.

Alhamdulillah, empat amanahNya yang di titipkan kpd saya&suami
Foto. Dokumentasi pribadi

Alhamdulillah saat ini saya sedang di amanahi empat titipanNya dengan selisih umur paling pendek 18 bulan dan paling lama 22 bulan (selama 5 tahun melahirkan 4 kali), bisa di bayangkan menulis duduk nyaman di depan laptop adalah waktu yang sangat berharga buat saya. Dan di sela-sela waktu momong sekaligus mbabu di rumah, sekarang saya sempatkan untuk mengasah pena karena saya sudah ke-setrum dengan semangat para Emak di Kumpulan Emak Blogger ini.

KEB  Tak kenal maka Tak Sayang....
Kumpulan Emak Blogger ini di bentuk pada tanggal 18 Januari 2012 oleh mak Mira Sahid, MakPon seorang ibu rumah tangga yang memiliki 2 orang anak. Sebagai founder grup ini  mak Mira tidak kalah sibuk dengan pegawai kantoran. Sebagai social media enthusiast, mak Mira aktif sebagai blogger, freelance writer, dan beberapa kali menerima tawaran menjadi MC diberbagai acara formal dan nonformal.
Inspirasi mak Mira bisa di lihat di sini .
MakMin di Kumpulan Emak Blogger
Foto Diambil di Kumpulan Emak Blogger

Pada awal berdiri nya KEB, mak Mira dibantu  oleh tiga orang makmin, yaitu mak Sary Melati, mak Indah Juli Sibarani dan mak Nike Rasyid. Setelah berjalan selama 1 tahun, KEB melibatkan beberapa blogger perempuan lagi untuk membantu kelancaran administrasi dan membentuk kepengurusan baru.
Saat ini untuk kepengurusan KEB periode 2013-2015, mak Mira sahid dibantu tujuh orang makmin, yaitu :
  • Mak Sary Melati, MakRT General Affairs & Board  KEB
    Sebagai seorang ibu 4 anak, hari-hari mak Sary yang sibuk dengan anak-anak juga di sibuk kan dengan hewan-hewan peliharaan nya. Walaupun sibuk mak Sary tetap menyempatkan untuk ngeblog dan kerap menerima tawaran sebagai freelance dan content writer.
    Inspirasi mak Sary bisa di lihat di sini dan  di sini
  • Mak Indah Juli Sibarani, MakSepuh Penasehat dan Board KEB
    Saat ini sudah menulis 10 buku cerita anak dan 11 buku antologi karya bersama. Sejak berhenti bekerja (sempat menjadi reporter di media cetak dan salah satu stasiun televisi nasional), Ina dari Taruli, Tiurma, dan Tiominar ini memantapkan diri menjadi penulis cerita dan fulltime blogger.
    Kegiatan sehari-hari selain menulis dan ngeblog, aktif di Kumpulan Emak Blogger (KEB), Blogger Family (Blogfam), Blogger ASEAN, Forum Penulis Bacaan Anak (FPBA) , Writer’s for Trainers dan Socmed Strategic Club.
    Inspirasi mak Indah Juli Sibarani bisa dilihat di sini dan di sini
  • Mak Vema Syafei, MakSekDes Sekretaris KEB
    Dengan semangat “Grow Up, Always Move On and Live In The Moment With Eyes On My Future” nya  mak Vemma mampu bersosialisasi dengan baik dimanapun alias emak supel. Sebagai seorang WO, Ibu  3 anak yang peduli dengan sesama mahluk Tuhan ini  hobinya jalan-jalan, wisata kuliner alias mengkriktik makanan (pengkritik makanan amatir)
    Inspirasi mak Vemma bisa di lihat di sini
  • Mak Irma Susanti, MakJurBay Bendahara KEB
    ” Menulislah dari hatimu,maka kau akan menyentuh hati pembacamu “ itulah kalimat penyemangat buat mak irma untuk selalu menulis. Sebagai ibu 2 anakyang  memiliki impian yang tidak biasa. Sebagai seorang survivor cancer, hidup bagi mak Irma adalah menerima, menikmati, memberi dan menjalaninya sebaik mungkin. Mak Irma mempunyai hobi menulis, membaca, memasak, dan jatuh cinta pada yoga pilates.
    Inspirasi mak Irma bisa dilihat di sini
  • Mak Elisa Koorag, MakLin Kreatif Acara dan Kerja Sama
    Mak Icha yang kesehariannya beraktifitas sebagai ibu rumah tangga dari dua anak dan penggiat kepenulisan di  dunia maya. Memiliki hobi  membaca, menulis, jalan-jalan dan makan enak, mak Icha selalu yakin kebaikan akan menghasilkan kebaikan juga walau kebaikan tidak selalu diterima dengan baik.
    Inspirasi menulis mak Icha bisa dilihat di sini
  • Mak Lusiana Trisnasari, Makmin cuap-cuap Sosial media
    “Be Your Self, Wowan!” itulah semangat mak Lusi menjalani Aktivitas sehari-hari  nya. Mak Lusi selalu menemani anak-anak sepanjang hari, kecuali di jam sekolah. Diwaktu senggang mak Lusi ngeblog tentang kerajinan & hikmah hidup sehari-hari, serta mengurus usaha kecil bernama Ladaka Handicraft yang telah berkembang pesat dengan pembeli dari berbagai kota di Indonesia. Beberapa artikel blog telah dikembangkan menjadi buku.
    Inspirasi mak Lusi bisa di lihat di sini
  • Mak Carolina Ratri, Makmin Gambar Design dan Creator
    Sebagai seorang ibu 2 anak yang masih balita. Mak Carolina Ratri berprofesi sebagai Head of Design & Marketing Department disebuah perusahaan berbasis industri kreatif yang bergerak di bidang arsitektur, interior, furniture dan home decor di Yogyakarta. Pemilik Carra Media (grafis design) dan Kamaratih Fashion (Online Shop). Penggemar FlashFiction, dan novel karya temen-temen sendiri. Hobinya adalah membaca, menulis, menantang diri sendiri mempelajari hal baru, fotografi.
    Inspirasi mak Carolina Ratri bisa di lihat di sini


Hajatan KEB : Srikandi Blogger 2013
Alhamdulillah, penganugerahan Srikandi Blogger 2013 sudah berlangsung dengan lancar dan sukses.
Sebelumnya saya tidak tahu tentang kegiatan ini (Pemilihan Srikandi Blogger 2013), karena ketika bergabung di grup KEB sudah ada 50 nominasi Srikandi Blogger 2013. Kemudian dari info di group KEB  50 nominasi yang terpilih akhirnya dipilih lagi menjadi 25 nominasi. Dan sampai lah ke acara puncak Srikandi Blogger 2013 ini dengan di pilih nya 10 finalis Srikandi Blogger 2013.

Dan inilah kesepuluh finalis tersebut.
Foto saya ambil dari blog para emak finalis dan Kumpulan Emak Blogger

Finalis 1, Mak Alaika Abdullah dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://www.alaikaabdullah.com/2013/04/srikandi-blogger-di-mataku.html
Finalis 2, Mak Anazkia dan tulisan nya tentang hajatan ini di www.anazkia.com/2013/04/srikandi-blogger-dan-sebuah-mimpi.html
Finalis 3, Mak Dina Begum dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://dinabegum.wordpress.com/2013/04/12/emak-ingin-jadi-srikandi-blogger/
Finalis 4, Mak Diadjeng Larasati dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://laraswati.com/2013/04/15/apresiasi-di-dunia-maya-prestasi-di-dunia-nyata/
Finalis 5, Mak Eka Mayya dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://www.morningraindrops.com/2013/04/srikandi-blogger-2013-turning-pain-into.html


Finalis 6, Mak Ncie Hanie dan tulisan nya tentang hajatan ini di www.nchiehanie.com/andai-aku-srikandi-blogger-2013.html
Finalis 7, Mak Myra Anastasia dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://www.kekenaima.com/2013/04/srikandi-di-era-netizen.html
Finalis 8, Mak Octaviani Nurhasanah dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://octavianinurhasanah.net/?p=3328
Finalis 9, Mak Shinta Ries dan tulisan nya tentang hajatan ini di http://shintaries.com/ajang-srikandi-blogger-2013-saatnya-blogger-wanita-berkarya/
Finalis 10, Mak Winda Krisnadefa dan tulisan nya tentang hajatan ini di  http://catatankecil-winda.blogspot.com/2013/04/emak-gaoel-menuju-srikandi-blogger-2013.html


Penganugerahan Srikandi Blogger 2013 tahun ini  diselenggarakan pada tanggal 28 April 2013 di Gedung F Kemendiknas, Jl Sudirman, Jakarta. Walaupun saya hanya membaca dari reportase di group Kumpulan Emak Blogger dan review di blog beberapa Emak yang hadir di acara tersebut. Saya bisa merasakan kemeriahan acara hajatan tersebut.

Hajatan yang memang dipersiapkan sangat matang olek MakPan memberi kesan mendalam bagi seluruh undangan yang hadir. Rasa haru tak mampu ditahan oleh para hadirin. Airmata bangga para emak menetes bisa berada dalam satu ruangan, saling mendukung dan saling memberi kepercayaan diri.

Foto di ambil dari blog mak Fitri rosdiani
Selama hajatan ini berlangsung, acara di pandu oleh MC mak Aulia gurdi dan Mas Goiq

Foto di ambil dari blog mak Alaika Abdullah
Hajatan ini juga di meriahkan oleh penampilan tarian tradisional oleh anak-anak para emak yang di tampilkan dengan sangat bagus.

Foto di ambil dari blog mak Alaika Abdullah
Selanjutnya acara di buka oleh MakPon Mak Mira sahid


Foto di ambil di Kumpulan Emak Blogger
 Kemudian ada monolog yang di sampaikan oleh mak Wilvyera

Foto di ambil dari blog mak Fitri rosdiani
 Mini drama Rinso 'Cerita Di balik Noda' oleh Mak Ani berta, Mak Sammy dan Keyla anak Mak Indah Juli Sibarani.

Foto di ambil dari blog mak Fitri rosdiani
Perform Yasmin Amira anak mak Wilvyera dengan menyanyikan dua buah lagu sambil memetik gitar.


Foto di ambil dari Kumpulan Emak Blogger
Fashion show yang di ikuti oleh anak-anak para emak.


Foto di ambil dari blog mak Fitri rosdiani
Sambutan Ibu Astrid  wakil dari Acer Indonesia sebagai sponsor utama acara ini

Foto di ambil dari Pak Dian Kelana
Fashion show yang di ikuti oleh para emak.



Dan inilah puncak nya, pengumuman dari hajatan KEB yaitu pemenang Srikandi Blogger 2013

Alhamdulillah, inilah para pemenang nya.




Srikandi Blogger 2013 adalah Mak Alaika Abdullah, Selamat ya mak...
Dan berhak mendapatkan 1 unit Acer Aspire V5-471PG (touchscreen notebook), paket Rinso (2 dus) & Paket Wardah, serta mewakili KEB di Asean Blogger di Solo.

Selanjutnya untuk pemenang yang lain nya di raih oleh :

Mak Anazkia sebagai Srikandi Favorit 2013, Selamat ya mak....
Dan berhak Mendapatkan 1 unit Acer Aspire E1-471. paket rinso (2 dus) & wardah.

Mak Myra Anastasia sebagai Srikandi Persahabatan 2013, Selamat ya mak....
Dan berhak mendapakan 1 unit Acer Aspire E1-471. paket rinso (2 dus) & wardah

Mak Haya Aliya Zaki sebagai Blogger Inspiratif 2013, Selamat ya mak....
Dan berhak mendapatkan TV, paket rinso & wardah

Mak Yati Rachmat sebagai Srikandi Lifetime Achievement (Usia 75 thn)
Dan berhak mendapatkan TV, paket rinso & wardah
Untuk 7 finalis Srikandi Blogger 2013 berhak mendapatkan TV Samsung, Paket Rinso, paket Wardah.

Selain itu dalam hajatan KEB kali ini juga bertabur hadiah dari para sponsor.
Untuk lomba livetweet dimenangkan oleh mak Ria Citinjaks, Herdis Suryatna dan mak Caroline Adenan yang memenangkan kulkas, Acer Iconia B1 dan blender Electrolux.
Best dress dimenangkan oleh mak Echa dengan membawa pulang sebuah kulkas.
Peserta paling jauh diberikan pada mak Anazkia yang datang dari Kuala Lumpur dan mendapatkan blender Electrolux.
Selain itu  hadiah games dan doorprize berupa paket Wardah, Paket dus Rinso (5),  voucher Samikuring
( 3pcs @Rp 100.000), voucher Carrefour (7pcs @Rp  200.000).

Demikianlah kemeriahan hajatan KEB tahun ini yang saya coba rangkum kan.

KEB, Kami Ada Untuk Berbagi

Demikianlah semboyan group ini ketika di dirikan. Hingga saat ini anggotanya sudah 982 orang dari seluruh indonesia dan beberapa emak blogger yang tinggal di luar negeri. Dan saya sangat senang sekali bergabung di sini. Sebagai seorang Ibu yang selalu di rumah. Saya berharap masih bisa belajar, belajar dan belajar untuk menjadi seorang Ibu yang berhasil (Ummu Wa Robbatul Bayt). Dengan blog walking ke blog para emak di group ini, saya serasa belajar satu mata pelajaran di sebuah sekolah. (Maaf, nyuwun sewu...ini bukan lebay tapi memang iyaaa lho....hehehe)
Selain itu di Kumpulan Emak Blogger ini juga sering mengadakan kursus-kursus online. Salah satu nya tentang tehnik penulisan yang baik di blog. Hal ini merupakan sarana yang tepat buat saya, ibu dengan empat anak (masih kecil-kecil) yang harus menghabiskan waktu di rumah mengurus anak-anak.

Dan terakhir, saya ucapkan selamat kepada MakMin dan MakPan semua nya, yang sudah memberikan wadah buat emak blogger di negeri ini di Kumpulan Emak Blogger. Dan sangat luar biasa event yang sudah di gelar dalam  ajang penganugerahan Srikandi Blogger 2013. Alhamdulillah, event yang di selenggarakan sangat meng-inspirasi buat saya (sebagi newbie) di 'dun-blog' (dunia blogger) ini. Dan, di tunggu selalu event selanjutnya yang akan digelar oleh Kumpulan Emak Blogger untuk para anggota nya.
Barakallah, Selamat. Sukses dan Semangat selalu meng-inspirasi para ibu dan (calon) ibu blogger di negeri ini.




8 komentar:

  1. Ulasannya lengkap, seperti hadir di acara tersebut, salam kenal ya mi

    BalasHapus
  2. Alhamdulillah, salam kenal juga nggih mbak Astin...:)

    * Alhamdulilllah mbak Astin, dgn xtra energi puoooollll....sy bisa selesaikan tulisan ini...^_^
    baru se-paragraf ada anak yg nangis....se-paragraf lg ada yg pipis...dan seterus nya, hiks....nikmat sekali rasa nya....:D

    BalasHapus
  3. postingannya lengkap kali ummi, walau saya ga hadir pada acara tersebut, tapi dengan baca postingan ini jadi tahu serangkaian acaranya

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah, Maturnuwun sdh mampir ke blog sy nggih mbak Lisa...^_^

      Kemarin sy sdh menengok sebentar blog njenengan....Sangat menarik info nya ---> jalan2 ke eropa 'dream' sayah juga itu...hihihihi

      Hapus
  4. bagus sekali infonya..mari wujudkan emak2 indonesia yg berprestasi..semoga dapat menginspirasi emak2 di seluruh indonesia.
    silahkan mengunjungi blog kami :
    http://lygzo.blogspot.com/

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sami2...Maturnuwun sdh berkunjung ke blog sy....:)

      Hapus
  5. Selamat malam. Jury visit. Semoga sukses ya Mak :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Malam, sugeng dalu Mak Lusi....:)
      Aamiin.....Sukses juga buat Mak Lusi yaaa....<3

      Hapus

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...